Demi Yuzu Indonesia Masters 2019, Tampilan GOR Ken Arok Disulap

Ketua Panpel Yuzu Indonesia Masters 2019, Achmad Budiharto. (deny rahmawan)
Ketua Panpel Yuzu Indonesia Masters 2019, Achmad Budiharto. (deny rahmawan)

MALANGVOICE – Kota Malang siap jadi tuan rumah penyelenggaraan event bulu tangkis internasional, Yuzu Indonesia Masters 2019.

Ajang bergengsi yang diikuti 281 pebulu tangkis dari 15 negara ini akan berlangsung di GOR Ken Arok, 1-6 Oktober.

Beberapa persiapan sudah dilakukan panitia penyelenggara. Dikatakan ketua panpel, Achmad Budiharto, persiapan penting adalah merombak venue GOR Ken Arok.

Achmad menjelaskan, GOR Ken Arok sudah sangat cocok untuk jadi tempat pelaksanaan turnamen lanjutan dari BWF World Tour Super 100 ini. Namun, perlu banyak perombakan.

“Seminggu sebelum dipakai kami mengerahkan petugas di sana buat bersih-bersih. Seluruhnya bersih sekarang dan berbeda tampilannya untuk event besok,” katanya, Senin (30/9).

Beberapa yang diubah panitia adalah lantai yang kotor, dan toilet. Achmad mengaku permasalahan toilet membuatnya agak pesimis ketika melakukan survei ke GOR Ken Arok.

“Pertama agak pesimis. Waktu datang dilihat kumuh luar biasa. Lantainya kotor, terutama toiletnya hampir tidak berfungsi. Tapi dari sisi layout bagus banget. Akhirnya kami sulap sekarang,” ujarnya.

Di dalam venue sudah dipasangi lampu berkapasitas 3.000 lux. Di luar venue ada bermacam-macam bazaar yang menyediakan makanan atau hiburan lain bagi penonton.(Der/Aka)