Darmadi: Proses Perizinan Ruwet Hambat Investasi

Darmadi, Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Malang (Tika)

MALANGVOICE- Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Malang, Darmadi, menegaskan, bila proses perizinan bagi investor di Kabupaten Malang dipersulit, sama saja dengan menghambat investasi.

“Saat ini Kabupaten Malang perlu banyak pemodal usaha atau investor. Karena dengan banyaknya investor, tentu mempercepat pertumbuhan ekonomi masyarakat, khususnya di wilayah Malang Selatan,” bebernya.

Menurut dia, proses perizinan pembangunan pabrik maupun perumahan memang tidak hanya di satu Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), tapi melibatkan beberapa SKPD.

Sehingga prosesnya bisa saja lama. Tapi itu tidak bisa jadi alasan, karena setiap pelayanan apapun harus berdasar SOP.

“Jika pelayanan masyarakat tidak sesuai SOP, kita akan pertanyakan kinerja di masing-masing SKPD,” tandas dia, beberapa menit lalu.