Dandim 0833 Ajak Wartawan Ciptakan Karya Jurnalistik yang Menyejukkan

MALANGVOICE – Komandan Kodim 0833/Kota Malang, Letkol Arm Ferdian Primadhona mengajak wartawan khususnya yang bernaung di bawah organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Malang Raya agar menghasilkan karya jurnalistik yang akurat dan bertanggung jawab serta menyejukkan.

“Media memiliki kekuatan yang cukup dahsyat dalam memengaruhi opini publik, media juga sangat penting dalam untuk memberikan edukasi kepada masyarakat di samping sebagai hiburan dan ilmu pengetahuan lainnya,” ungkap Dandim 0833 Kota Malang, Letkol Arm Ferdian Primadhona, saat menerima audensi secara virtual pengurus beserta anggota PWI Malang Raya, Rabu (13/1).

Menurut Ferdian, dengan menjaga tali silaturahim dan saling bersinergi antara TNI AD dan wartawan diharapkan dapat menangkal adanya penyebaran berita bohong/berita palsu atau berita hoaks yang dapat memecah belah persatuan khususnya Malang Raya. Wartawan sebagai pilar ke empat demokrasi diharap dapat menyajikan sebuah pemberitaan yang faktual (bukan hoaks) dengan tetap memenuhi rambu-rambu pers serta kode etik yang ada.

“Sebesar apapun kegiatan, tanpa media pasti tidak akan diketahui publik. Namun, publik juga merespon positif apabila berita-berita yang disajikan sebuah media itu mengandung kebenaran. Sebagai mitra, TNI siap bersama media,” jelasnya.

Untuk itu, lanjut Ferdian, dengan bersinergi dengan para jurnalis sangat penting dan membantu dalam hal publikasi ke masyarakat .

“Saat ini sedang pandemi Covid-19. TNI juga mendapatkan tugas untuk mengamankan kebijakan protokol kesehatan. Kami lihat masyarakat masih belum taat dengan protokol Covid-19. Jadi, mohon bagi informasi yang dapat mendorong masyarakat taat terhadap protokol kesehatan dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19,” pungkasnya.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait