Copot Kabel Telkom, Pemkot Malang Target Agustus Kayutangan Heritage Bebas Kabel

MALANGVOICE – Wali Kota Malang, Drs Sutiaji memberi ultimatum kepada provider untuk segera menurunkan kabel di kawasan Kayutangan Heritage.

Hal itu diungkapkan Sutiaji setelah memotong kabel secara simbolis milik Telkom pada Ahad (30/7) siang.

Menurut Sutiaji, kabel milik Telkom dipotong karena sudah diturunkan atau ditanam mulai zona 1 sampai zona 3.

Baca Juga: Spartan Skyland Championship 2023, Adu Speed Ratusan Pembalap Cilik

Khofifah Tekankan Elpiji Subsidi untuk Masyarakat Miskin, ASN dan BUMN Dilarang Pakai

“Kita tengarai Telkom miliknya BUMN dirapikan semua, dari area Masjid Jami sampai RS Saiful Anwar. Kurang lebih ada 50 tiang nanti yang dipotong,” kata Sutiaji.

Orang nomor satu di Pemkot Malang ini menarget pada Agustus nanti daerah Kayutangan Heritage sudah bebas kabel menjuntai. Dengan pemotongan kabel milik Telkom ini diharap bisa dicontoh provider lain yang ada sehingga bisa mempercantik kawasan tersebut.

“Agustus harus free kabel, harapan kami diikuti provider lain, karena ducting sudah disiapkan. Kami sudah komunikasi dengan provider lain, semoga nanti bisa menyusul,” lanjutnya.

Sementara General Manager Wilayah Telkom Malang, Sonny Hidayat, mengaku kabel yang ditanam sepanjang 10 ribu meter dengan jarak dari zona 1 ke zona 3 sekitar 1,7 km.

“Kami menurunkan kabel ini sebenarnya nunggu ducting dibangun pemerintah, tapi beberapa tahun kemarin terhambat pandemi Covid-19, jadi bisa tahun ini terlaksana,” kata Sonny menambahkan.

Selama proses penurunan kabel fiber optik milik Telkom ini dikatakan Sonny tidak ada banyak hambatan. Seluruh pelanggan yang terdampak jalur di kawasan Kayutangan Heritage dijamin tidak terganggu.

“Jadi kami buat dua jalur, atas kemudian bawah. Sehingga hal ini tidak sampai mengganggu koneksi para pelanggan. Tidak mengganti jaringan saja paling hanya satu dua menit,” jelasnya.

Terkait target yang diberikan Pemkot Malang pada Agustus untuk menurunkan kabel dan tiang, Sonny mengaku sangat siap.

“Kami di jalur ini memiliki 49 tiang. Saya janji ke Pemkot Malang pada 17 Agustus nanti Telkom bebas tiang merah putih di Kayutangan Heritage,” tegasnya.

“Jadi nanti kalau 17 Agustus masih ada tiang merah putih, silakan dicopot sendiri bebas,” tutup Sonny.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait