Bustomi Isyaratkan Kembali Perkuat Singo Edan

Pelatih Arema Cronus, Aji Santoso. (deny)
Pelatih Arema Cronus, Aji Santoso. (deny)

MALANGVOICE – Kembalinya Ahmad Bustomi, dalam latihan Arema Cronus, Selasa (27/12) sore tadi banyak menimbulkan spekulasi.

Betapa tidak, pemain yang akrab disapa Cimot itu sejak putaran ke dua ISC, dipinjamkan ke klub Madura United. Kabar Cimot tak akan kembali ke markas Singo Edan pun santer diberitakan lantaran sang pemain perpanjang kontrak dengan Madura.

Dengan kembalinya Bustomi, disinyalir ia akan memperkuat Singo Edan di musim kompetisi 2017.

“Bustomi masih bagian terpenting Arema, saya lihat kondisinya masih bagus. Masalah main bola, dia tak perlu diragukan lagi,” kata Pelatih Arema Cronus, Aji Santoso.

Mantan pelatih Persela Lamongan itu berharap, Bustomi bisa menunjukkan kualitasnya sampai kompetisi resmi bergulir.

“Tinggal nanti dilihat gimana dia, semoga waktu kompetisi nanti kondisinya fit,” lanjutnya.

Selain kembalinya Bustomi, Arema Cronus dikabarkan sudah menggaet pemain muda berbakat dari Barito Putera. Ia adalah Adam Alis.

Mantan pemain Timnas U-23 itu setuju menerima pinangan Singo Edan. Adam akan segera mengikuti latihan perdana Arema pada 2 Januari mendatang.

Di bawah kepelatihan Aji Santoso, Singo Edan memang punya misi memberi kesempatan pemain muda yang dibentuk untuk masa depan. “Saya tahu dia pemain berkualitas,” tandas Aji.