BNI Lebarkan Sayap, Buka Cabang di Gadang

Grand opening BNI Cabang Gadang dibuka Sekda Kota Malang, Wasto. (Lisdya Shelly).

MALANGVOICE – Kota Malang terbilang cukup banyak investor, tidak hanya dari sektor industri manufaktur, melainkan kalangan perbankan pun gencar menanamkan investasi.

Hal itu terbukti dengan banyaknya pembukaan cabang bank, salah satunya BNI Cabang Gadang diresmikan pada hari ini, Kamis (3/5).

Dalam peresmian grand opening ini turut hadir pula Sekda Kota Malang, Kepala BI Kota Malang, serta Kepala Bag Pengawas IKNB, Pasar Modal OJK.

Head of Network and Service BNI Wilayah Malang, Akbad Bachtiardi, mengatakan, pembukaan cabang BNI di Gadang ini guna mempermudah nasabah dalam banyak hal.

Baca Juga: Banyak Masyarakat Mengadu ke OJK, Bukti Pengetahuan Tentang Perbankan Meningkat

“Kami hadir lebih dekat dengan nasabah sekitar Gadang, karena kalau mereka ke cabang pasar besar itu jauh,” tegas Akbad.

Dengan pembukaan cabang ini, Akbad mengatakan target di tahun 2018 ini harus mencapai minimal Rp 50 miliar.

“Itu target kami, tapi kami lihat dulu perkembangannya seperti apa. Jika bagus nanti akan kami tambah lagi,” imbuhnya.

Dengan ini, Akbad berharap masyarakat akan terus meningkat pengetahuannya mengenai perbankan dan setelah dibukanya cabang di Gadang ini masyarakat bisa lebih nyaman saat berinvestasi di perbankan. (Der/Ery)