Besok, Kapolres Batu Kibarkan Bendera Raksasa di Lereng Panderman

MALANGVOICE – Sehari sebelum HUT ke-72 Kemerdekaan RI, komunitas pecinta alam mengatasnamakan Cansavalas Adventure melaksanakan ekshibisi pengibaran bendera merah putih raksasa di Gunung Panderman, Rabu (16/8). Menariknya lagi, momen pengibaran bendera berukuran 40 meter x 25 meter itu juga diikuti Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto.

Agenda ini memang sudah menjadi tradisi tahunan untuk memperingati HUT RI. Namun, kolaborasi dengan Polres Batu baru dilakukan tahun ini. Bendera rencananya akan dikibarkan tepat pada 17 Agustus.

“Ada lima anggota Polres Batu yang ikut untuk mengibarkan bendera. Mereka memang gemar mendaki gunung dan sudah kami lakukan tes kesehatan,” urai AKBP Budi Hermanto, Selasa (15/8).

Alumnus Akpol 2000 ini menambahkan, nantinya juga ada lembaga prestasi Indonesia dan dunia memberikan piagam dan medali berkaitan pengibaran bendera merah putih di puncak gunung dengan ketinggian sekitar 2.045 mdpl tersebut. Total peserta yang terlibat kisaran 200 orang.

“Usai upacara pelepasan, saya akan akan memimpin kirab bendera sampai dengan titik awal keberangkatan. Setelah itu akan dilanjutkan ke puncak Gunung Panderman,” sambung pria akrab disapa Buher ini.

Peserta ekshibisi, lanjut Buher, akan kembali dari Gunung Panderman ke Stadion Brantas pada tanggal 18 Agustus sekitar pukul 15.00. Bersama lembaga prestasi dunia (Lekprid) memberikan penghargaan prestasi anak bangsa dalam memperingati HUT ke-72 Kemerdekaan RI.

Momen ini, masih kata Buher, bertujuan untuk mengukuhkan bahwa Indonesia adalah satu kesatuan dengan latar belakang yang majemuk.
” Jangan sampai perbedaan menyulut perpecahan. Kita satu kesatuan dari Aceh sampai Papua,” tukasnya.


Reporter: Aziz Ramadani
Editor: Deny Rahmawan
Publisher: Yunus Zakaria
spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait