Besok, Empat Paslon Jalani Debat Kandidat Perdana

Menuju Batu 1

Empat Paslon Wali Kota-Wakil Wali Kota akan menjalani debat kandidat pertama.
Empat Paslon Wali Kota-Wakil Wali Kota akan menjalani debat kandidat pertama.

MALANGVOICE – Empat Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil wali Kota Batu, akan adu hebat dalam debat kandidat perdana, di Hotel Singhasari Resort, Sabtu (10/12), malam.

Debab kandidat dengan tema “Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat dan Memajukan Daerah” daerah tersebut disiarkan secara langsung TV lokal.

Ketua KPU, Rochani, mengatakan, selain calon menyampaikan visi misi dan program, juga berkesempatan memikat pemilik suara.

“Masyarakat bisa tahu nantinya seberapa besar empat calon itu peduli ke masyarakat dan bagaimana kualitas mereka,” kata dia, Jumat (9/12).

Nantinya debat akan dipandu moderator berlatar belakang akademisi. Tim perumus tema dan pertanyaan juga terdiri dari akademisi, tokoh masyarakat, pegiat kesenian, dan pengamat lingkungan.

Debat perdana akan berlangsung enam segmen. Di antaranya pembukaan, penyampaian visi misi, pendalaman visi misi, tanya jawab dan sanggahan antar Paslon dan penutup.

“Semua elemem masyarakat kami libatkan. Nantinya daftar pertanyaan dari tim perumus akan ditanyakan ke maaing-masing Paslon dan kami jamin daftar pertanyaannya tidak bocor,” kata dia, beberapa menit lalu.

Setiap Paslon hanya boleh membawa 20 orang pendukungnya. Total lebih 250 orang akan berada dalam satu ruangan selama satu jam.

“Kami batasi tamu yang masuk disesuaikan dengan kapasitas ruangan. Bagi warga dan pendukung yang tidak bisa masuk bisa menyaksikan secara live di Batu TV dan ATV,” jelasnya.

Sekadar diketahui, debat kandiat akan berlangsung sebanyak tiga kali. Debat perdana disiarkan TV lokal, debat kedu tayang TV regional dan terakhir tayang di TV nasional, dengan tema berbeda.