Bendera Raksasa Dibentangkan di Stadion Kanjuruhan Sebelum Kickoff Arema FC vs PSIS

Aremania di Stadion Kanjuruhan. (deny rahmawan)
Aremania di Stadion Kanjuruhan. (deny rahmawan)

MALANGVOICE – Bendera Indonesia raksasa berukuran 60×100 meter bakal dibentangkan di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (31/8).

Bendera tersebut akan dibentangkan di dalam lapangan sebelum kick off antara Arema FC vs PSIS Semarang di lanjutan Liga 1.

Media Officer Arema FC, Sudarmaji, menyatakan, bendera itu tak hanya dibentangkan begitu saja. Banyak artian yang terkandung di acara tersebut.

“Menutup putaran pertama di Liga 1 dengan kegiatan ini dan juga menutup bulan sakral Agustus yang bulan kemerdekaan RI,” katanya, Jumat (30/8).

Bendera itu akan dibawa ke dalam lapangan oleh 600 orang. Jumlah itu terdiri dari 345 Aremania dan sisanya dari unsur lain, seperti TNI, Polri, wartawan serta FKPPI.

Soal izin, Sudarmaji nemastikan tidak ada masalah. Pasalnya pembentangan bendera itu dilakukan sebelum kickoff dan tidak mengganggu jadwal lain.

“Pihak sponsor utama juga sangat senang denga kegiatan ini, jadi tidak masalah. Kemudian setelah itu dilanjutkan penampilan d’Kross dengan beberapa lagu,” ia menandaskan.(Der/Aka)