Belum Ada Kepastian Operasional Angkot, Ini Langkah Pemkot

Polemik Ojek dan Angkot Online di Kota Malang

Wali Kota Malang, HM Anton. (Muhammad Choirul)
Wali Kota Malang, HM Anton. (Muhammad Choirul)

MALANGVOICE – Wali Kota Malang, HM Anton, belum berani memastikan kapan angkot kembali beroperasi. Karena itu, dia menyiapkan langkah agar para penumpang tidak terlantar.

“Kami siapkan seluruh mobil dinas di semua SKPD, termasuk koordinasi dengan jajaran TNI-Polri,” ungkapnya.

Yang terpenting, bagi Anton, jangan sampai penumpang terganggu aktivitas kesehariannya jika angkot masih mogok beroperasi besok (9/3). Sementara itu, dia tetap menyerukan kepada sopir angkot agar kembali beroperasi.

Terkait tuntutan mereka agar transportasi online dilarang beroperasi, Anton mengajak semua pihak bersabar. “Kita semua menunggu proses. Untuk angkot juga kami tidak akan menindak tegas, yang ditindak tegas yang bertindak anarkis,” tandasnya.

Selain itu, dia meminta agar sopir angkot tidak lagi menggelar unjuk rasa. Sebab, sudah ada perwakilan sopir yang ikut serta dalam beberapa kali mediasi.

“Cukup yang berjuang perwakilannya saja, jangan demo lagi, saya harap bersabar,” pungkas suami Hj Dewi Farida Suryani itu.