Banyak Harapan Besar di Halalbihalal Keluarga Besar NU dan Muhammadiyah

MALANGVOICE – Wali Kota Malang, HM Anton, mengapresiasi gelaran Halalbihalal Keluarga Besar NU dan Muhammadiyah, di Graha Cakrawala UM, Minggu (6/8). Acara akbar itu dinilai bisa mempersatukan bangsa.

“Ini wujud dari kebersamaan kita karena kekuatan dua ormas keagamaan besar menyatu. Bagi saya ini merupakan salah satu menjaga pilar,” kata Anton.

Embrio kebersamaan antara dua Ormas Islam ini, lanjut Anton diharapkan mampu menginspirasi kota dan daerah lain di Indonesia agar mencontoh hal baik yang sudah terjadi pada hari ini.

“Contoh baik ini harus menjadi viral sehingga mampu menjadi pesan positif kepada masyarakat. Saya percaya karena Kota Malang sudah membuktikan,” pesannya.

Ditambahkan Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Malang, Abdul Haris, bahwa silaturahmi dua ormas terbesar di Indonesia diharapkan mampu merekatkan rasa persaudaraan, perdamaian dan persatuan diantara umat Islam.

“Ini adalah sejarah dimana untuk pertama kalinya warga Muhammadiyah dan warga NU Kota Malang berhalalbihalal bersama, semoga kegiatan ini bisa menjadi percontohan bagi daerah lainnya,” imbuhnya.

Senada dengan Abdul Haris, Ketua PCNU Kota Malang, KH Isroqunnajah, menyampikan bahwa pertemuan ini terjadi atas diskusi kedua belah pihak yang menginginkan adanya persatuan menjaga NKRI.

“Sesama bangsa Indonesia marilah kita bersatu dan bersinergi antara NU dan Muhammadiyah dalam menyukseskan program pemerintah,” tutup Isroqunnajah.


Reporter: Deny Rahmawan
Editor: Deny Rahmawan
Publisher: Yunus Zakaria
spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait