ASN Terbaik Diklat Kepemimpinan Jadi Rebutan OPD

MALANGVOICE – Diklat (pendidikan dan pelatihan) kepemimpinan tingkat IV angkatan 195 Pemprov Jatim tuntas digelar. Total 40 ASN Pemkot Batu dinyatakan lulus. Namun, hanya peserta terbaik bakal dipromosikan cepat.

“Lima besar terbaik diprioritaskan jabatan punya peran bagus di Pemkot Batu. 10 besar terbaik juga,” kata Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko agenda penutupan Diklat Kepemimpinan IV angkatan 195 di Graha Pancasila Balai Kota Among Tani, Kamis (2/8).

Dewanti juga bakal beri bonus tambahan kepada ASN terbaik, khususnya perempuan.

“Kasih hadiah apa cocoknya apa ya. Mungkin iPad,” sambung politisi PDI Perjuangan ini.

“Saya minta sekda, dan staf ahli mengingatkan saya agar mengapresiasi lulusan diklat,” tutupnya.

Kepala Dinas Kepegawaian Pemberdayaan dan SDM Wiwik Sukesi menambahkan, peserta diklat menjalani serangkaian pelatihan. Salah satunya standar layanan publik dengan narasumber Jasa Tirta I.

“Mulai pengetahuan, skill, mental dan moral diuji. Pendidikan ini komplit,” jelas Wiwik.

Mereka, lanjut dia, juga diproyeksikan apa yang cocok posisinya. Serta didrill kemampuan memimpin. sehingga kelak saat dipromosikan mudah.

“Ya nanti lulusan diklat ini dipertimbangkan di Baperjakat cocoknya ke OPD mana yang sesuai,” pungkasnya.(Der/Aka)