Arema FC Sampaikan Duka Cita Terkait Meninggalnya Dua Bobotoh

Media Officer Arema FC, Sudarmaji. (Istimewa)

MALANGVOICE – Manajemen Arema FC mengungkapkan duka cita mendalam atas meninggalnya dua bobotoh, dalam insiden di Stadion GBLA saat pertandingan Persib Bandung melawan Persebaya, Jumat (17/6).

Kedua bobotoh suporter Persib Bandung itu meninggal saat berdesakan masuk ke dalam stadion dalam lanjutan Piala Presiden 2022. Kedua korban diketahui adalah Sopiana Yusup dari Bogor, dan Ahmad Solihin dari Cibaduyut, Bandung.

Media Officer Arema FC, Sudarmaji, mengucap duka mendalam atas insiden itu.

“Sebagai sesama insan sepak bola tentunya ini juga menjadi duka juga bagi Arema FC. Semoga amal ibadah korban yang meninggal diterima di sisiNya,” ungkap Sudarmaji.

Sudarmaji berharap insiden itu adalah yang terakhir di kancah sepak bola Indonesia. Ia mengajak semua pihak instrospeksi dan berbenah agar bisa meminimalisir kejadian serupa.

“Harapannya tentu saja ini menjadi yang terakhir. Ini menjadi cambuk bagi kita semua untuk instropeksi agar kejadian serupa tidak terulang,” tandas Sudarmaji.

Diketahui pada laga tersebut, Persib Bandung mampu memenangi laga dengan skor 3-1. Gol Persib dicetak Victor Igbonefo (25′) dan Nick Kuipers (35′), serta gol pamungkas Ciro Alves pada masa injury time babak kedua (90+3′). Sedangkan gol Persebaya dicetak Leo Lelis (17′) melalui titik putih.(der)