Amankan Pilkades, Kodim 0818 Terjunkan Pasukan

Dandim 0818 Letkol Inf. Ferry Muzawwad saat memeriksa kesiapan anggota Kodim. (Istimewa).

MALANGVOICE – Upaya menciptakan dan mensukseskan pelaksanaan Pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak Gelombang III, tahun 2019 dilakukan oleh Kodim 0818/Kabupaten Malang-Batu. Salah satunya dengan menggelar Apel Pengamanan Pilkades serentak tahun 2019, di Halaman Makodim 0818, Kepanjen, Jumat (28/6).

Apel yang dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 0818/Kabupaten Malang-Batu, Letkol Inf. Ferry Muzawwad, diikuti seluruh Bintara Pembina Desa (Babinsa).

Dalam amanatnya, Dandim 0818 Letkol Inf. Ferry Muzawwad menyampaikan, pihaknya siap mendukung dan menciptakan keamanan dan ketertiban dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa secara serentak gelombang III di wilayah Kabupaten Malang.

“Kami siap mensukseskan pelaksanaan Pilkades serentak ini, mulai tahap awal sampai dengan tahap pelantikan Kepala desa yang terpilih, agar terciptanya Kabupaten Malang yang aman, tertib dan kondusif,” ungkapnya.

Kodim 0818 berpesan pada seluruh personel yang terlibat sebagai pengamanan pelaksanaan Pilkades, agar selalu menjaga kondusifitas. Pasalnya, pesta demokrasi warga desa ini merupakan sarana yang harus disukseskan.

“Babinsa harus senantiasa berbuat untuk menciptakan kondisi wilayah agar selalu kondusif dan tidak ada perpecahan di masyarakat yang di akibatkan pelaksanaan Pilkades,” urainya.

Dijelaskan pula, Babinsa harus memahami dan pedomani dalam pelaksanaan Pengamanan sehingga nantinya bisa menjaga Citra TNI khususnya TNI Angkatan Darat lebih khusus lagi Kodim 0818.

“Untuk keluarga anggota Kodim 0818 yang memiliki hak pilih dipersilakan untuk menyalurkan haknya tersebut secara baik. Ingat, siapapun yang terpilih itulah pilihan rakyat harus didukung oleh rakyat untuk memajukan Desa setempat jadi jangan sampai daerah-daerah pilihan Lurah/ Desa menjadi adanya kerusuhan, kerusuhan yang diakibatkan oleh desa itu sendiri,” pungkasnya. (Hmz/Ulm)