Ajak Jalan-Jalan, PT KAI Sekaligus Beri Edukasi Puluhan Siswa SD

Para anak SD diberi edukasi tentang kereta api. (deny rahmawan)
Para anak SD diberi edukasi tentang kereta api. (deny rahmawan)

MALANGVOICE – Sambut HUT ke-72 PT KAI Daop 8 menggandeng Klub Literasi Anak (KLA) Surabaya untuk memberikan edukasi pada anak SD mengenai kereta api.

Pada Minggu (17/9), sebanyak 40 anak SD dari beberapa sekolah diajak berkeliling dari Surabaya menuju Kota Malang menggunakan KA Mutiara Selatan. Selama di perjalanan, mereka didampingi pengajar dan petugas KAI Daop 8 untuk memberikan edukasi.

“Kami perkenalkan profesi, jenis kereta, stasiun dan segala macam pada anak-anak itu. Ini pertama kali digelar,” kata Agus Dwinanto Budiadji, Senior Manager Angkutan Penumpang Daop 8.

Sesampainya di Stasiun Kota Baru Malang, para anak-anak langsung diajak keliling ke setiap ruangan yang ada. Mereka melihat langsung serta diberi pengetahuan tentang kinerja para petugas, mulai dari kepala stasiun, CS, loket, dan PPKA.

Selain itu, para anak SD diberi kesempatan menulis tentang pengalaman menarik mereka selama mendapat edukasi tersebut. Tulisan mereka akan dinilai dan berkesempatan mendapat hadiah menarik dari PT KAI Daop 8.

“Kegiatan tersebut diharap para siswa lebih mengerti dan paham mengenai perkeretaapian di Indonesia. Serta tercipta rasa cinta kereta api sejak dini,” tandasnya.

Para siswa itu kemudian akan kembali menaiki KA Bima menuju Surabaya.(Der/Ak)