Ahmad Basarah Resmikan Fasilitas Kebugaran di Desa Torongrejo Kota Batu

Basarah sedang mencoba salah satu alat untuk kebugaran.(Mvoice/MG1)

MALANGVOICE – Anggota Komisi X DPR RI, Ahmad Basarah meresmikan fasilitas kebugaran outdoor di Cafe Saung Tani, Desa Torongrejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu (Senin, 14/3).

Acara peresmian ini bersamaan dengan kegiatan reses Basarah untuk menampung aspirasi masyarakat.

Basarah mengatakan, seperangkat alat kebugaran di Cafe Saung Tani merupakan bantuan dari mitra kerjanya di Komisi X yakni, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

Penempatan peralatan kebugaran di Cafe Saung Tani karena merupakan unit bisnis milik desa di lahan tanah kas desa (TKD) milik Pemdes Torongrejo.

“Nantinya alat ini bisa dimanfaatkan masyarakat. Mensana incorpore sano (di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Alat dari Kemenpora itu bisa didatangkan ke sini, karena saya duduk di Komisi X dari PDIP Dapil Malang Raya,” ujar Basarah.

Di sisi lain, Basarah juga memberikan perhatian terhadap pemenuhan akses pendidikan bagi anak-anak di Malang Raya. Mengingat, Ketua DPP PDIP Bidang Luar Negeri itu, berada di Komisi X yang bermitra dengan Kemendikbud.

Salah satu bentuk realisasi program pemerataan pendidikan yakni Program Indonesia Pintar bagi kalangan pelajar dan Kartu Indonesia Pintar (KIP) bagi mereka yang menempuh pendidikan di perguruan tinggi.

Program itu diberikan untuk menjamin hak warga negara untuk mengakses pendidikan dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, selaras dengan amanat konstitusi.

“Program ini bisa diakses masyarakat melalui kader partai di Malang Raya. Kami punya tiga pilar partai, eksekutif, legislatif dan struktural partai untuk membantu mendistribusikan program pemerataan pendidikan,” katanya.

“Ini cara PDIP melayani rakyat. Jangan jadikan rakyat sebagai alat politik saat pemilu saja,” pungkas Wakil Ketua MPR RI ini.(end)