MALANGVOICE – Peserta asal Kupang, Agustinus Benu ke luar sebagai juara kategori putra. Sedangkan, Rut Teresia asal Bandung di kategori putri, dalam Kebut Gunung Trail Run, Minggu (11/12).
Ada 569 peserta dari berbagai daerah di Indonesia ambil bagian dalam even memperingati Hari Jadi ke-15 Kota Batu.
Ketua Panitia, Achmad Suparto, mengatakan, kegiatan ini mendapat apresiasi positif dari Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko.
“Meski 85 persen peserta dari luar Kota Batu. Pak Wali meminta tetap semangat dan sportif. Juga selain ikut lomba, peserta diminta berkunjung ke tempat wisata yang ada,” kata dia kepada MVoice.
“Dengan hadiah lebih besar. Selain itu diupayakan semua peserta dapat bonus berkunjung ke tempat wisata di Batu,” jelasnya.
Berikut juara Kebut Gunung Putra:
1. Agustinus Benu (Kupang)
2. Imam Muslich (Jombang)
3. Wahyudin (Gresik)
4. Hadi Firmansyah (Malang)
5. Mawar Asmara (Makasar)
6. Fandy Kartika Yudha (Malang)
7. Heri Parjono (Jombang)
8. Jefri Kabula Dewa (Sumba)
9. Ahmad Zaki, –
10. Joni (Probolinggo)
Juara Putri:
1. Rut Teresia (Bandung)
2. Shindy Patricia (Malang)
3. Maysara Atika Maharani Surabaya (peserta termuda, usia 11 tahun)
4. Giska Oktavia (Surabaya)
5. Suliati Yuniar (Blitar)