MALANGVOICE – Sebanyak lima rumah di Dusun Krajan, Kelurahan Songgokerto, Kecamatan Batu, Minggu sore (25/9) terendam luapan air. Pagar diameter 10 meter x 4 meter pun ikut ambrol.
Ngadi, warga Gang Srigading, No.4, Dukuh Krajan, Kelurahan Songgokerto, Kecamatan Batu menuturkan, peristiwa terjadi sekitar pukul 15.30 WIB. Waktu itu wilayah Kota Batu memang diguyur hujan cukup lebat.
“Air naik tiba-tiba, sekitar setengah meter tingginya masuk sampai ke dalam rumah,” ujar Ngadi ditemui MVoice di lokasi kejadian, Senin pagi (25/9).
Diakuinya kejadian itu memang tidak sampai jatuh korban jiwa. Hanya beberapa perabotan rumah tangga yang terendam air. Lalu pagar bagian belakang YPPI berdiameter 10×4 meter ambrol.
“Memang sering banjir di sini. Tapi baru kemarin ini yang besar. Mungkin karena baru hujan pertama dan gorong-gorong tersumbat sampah,” pungkasnya.
Senin (25/9) pagi, warga melakukan kerja bakti. Dibantu petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Batu dan Bina Marga Pemkot Batu.(Der/Yei)