Mbois, 3 Seniman Lukis Kota Batu Ikuti Pameran di Texas USA

MALANGVOICE – Bakal ikuti pameran lukisan di Dallas Texas USA, 3 perupa Kota Batu minta restu Wali Kota Batu Eddy Rumpoko, Rabu (12/7). Total ada 3 karya lukis yang dipamerkan di Artist Showplace Gallery Dallas Texas USA, 09-23 September mendatang.

Wali Kota Batu Eddy Rumpoko menyambut baik kedatangan Riyanto Sinyo dan Agoes D Soe, perupa Kota Batu di lobi Balai Kota Among Tani. ER, sapaan akrab Eddy Rumpoko, mendukung mereka untuk sukses pameran di Dallas Texas USA.

“Kami juga mengajukan proposal dan diterima menunggu proses selanjutnya,” kata Riyanto Sinyo ditemui MVoice beberapa saat lalu.

Dirinya dan dua seniman atau perupa lain, Agoes D Soe dan Iwan Yusuf, sebelumnya harus melalui proses seleksi ratusan perupa naungan Komunitas Perupa Jawa Timur (Koperjati). Total ada 40 yang lolos seleksi untuk pameran.

“Ada proses presentasi dulu. Bahkan saya sempat mengulang sehari karya baru berjudul panen apel karena kurang 2 cm lebarnya,” kenangnya.

Dipilihnya karya lukis wisata petik apel sebab sejak kecil sudah jadi komoditi Kota Batu. Harapannya, Kota Batu juga semakin dikenal dunia sebagai Kota Apel dan wisatanya.

Agoes D Soe menambahkan, sesuai tema pameran yakni Art Culture, pihaknya mengangkat karya lukisan tentang budaya. Karyanya berjudul Langit Biru misalnya, dia melukis patung liberty yang mengenakan bawahan kain batik.

“Ini masuk impian saya biar batik mendunia dan tidak diklaim negara lain,” kata Ketua Komunitas Gado-Gado Art ini.


Reporter: Aziz Ramadani
Editor: Muhammad Choirul Anwar
Publisher: Yunus Zakaria
spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait