MALANGVOICE – Bertempat di gedung Gelombang Samudera, Komandan Lanal Malang, Kolonel Laut (E) Gendut Sugiono SH, tampil sebagai Irup pengukuhan Mayor Laut (PM) Muchsin Wibowo menggantikan Mayor Laut (PM) Wahyu Dwi S sebagai Dan Denpom AL Lanal Malang, Senin (27/02)
Pada amanat yang disampaikan Irup, Denpoma AL merupakan unsur pelaksana yang bertugas melaksanakan kebijakan Komandan Lanal di bidang penegakan hukum disiplin dan tata tertib.
Mengingat tugas pokok Lanal Malang dari waktu ke waktu semakin kompleks, diperlukan perubahan yang diarahkan untuk meningkatkan kinerja organisasi termasuk pengukuhan jabatan Dan Denpom AL.
Lebih lanjut Dan Lanal menyampaikan, dalam setiap tugas, Denpomal senantiasa mengacu pada semboyan Polisi Militer TNI AL Wijna Wira Widhayaka yang artinya penegak aturan yang berwatak kesatria arif dan bijaksana, sehingga hendaknya seluruh prajurit formal tetap profesional dan tidak diskriminasi dalam melaksanakan fungsi maupun tugas dan tanggung jawabnya.
Diakhir amanatnya, Danlanal Malang menyampaikan selamat kepada Mayor Laut (PM) Muchsin Wibowo. Dan sebagai Dandenpomal yang baru agar segera menyesuaikan diri dalam lingkungan tugas yang baru serta dapat memberi warna kehidupan dinas Lanal Malang, dengan terus melakukan inovasi positif, sehingga dapat meningkatkan disiplin prajurit Lanal Malang.
Dikutip dari rilis Pen Lanal Malang, hadir dalam kegiatan itu, Plh Palaksa Mayor Laut (T) Imam Safe’i beserta Perwira Staf dan Prajurit Militer/PNS Lanal Malang.