MALANGVOICE – Rumah Potong Hewan yang berada di Desa Mojorejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, diharapkan bisa menekan harga daging di pasaran.
Tidak menentunya harga daging di pasar dinilai berdampak negatif ke masyarakat.
“Untuk awal bisa mencukupi konsumsi daging masyarakat Kota Batu. Ini juga efektif tekan harga daging,” kata Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko, usai meresmikan RPH dan Gedung Pusat Kesehatan Hewan, Rabu (1/2).
Baca juga: ER Resmikan RPH dan Gedung Kesehatan Hewan
Bahkan, ke depan dapat diberlakukan bantuan daging bagi keluarga tidak mampu, melalui retribusi yang diterima RPH.
Selain itu, bisa juga ke depan dijadikan kompleks terpadu. Tidak sekadar RPH dan pusat kesehatan, tetapi dilengkapi dengan pasar hewan dan pengolahan daging.
“Tujuannya ada nilai tambah ke masyarakat. Sebelum direalisasikan, terlebih dahulu dilihat tiga dan satu tahun ke depan, bagaimana prospeknya,” jelas Wali Kota dua periode ini.