Dewan Rekom Penghentian Revitalisasi Malabar sambil Tunggu Konsep DKP

MALANGVOICE – Ketua Komisi C DPRD Kota Malang, Bambang Sumarto sepakat memberikan rekomendasi untuk penghentian revitalisasi Hutan Kota Malabar.

Hal ini ditegaskan, menjawab keinginan Aliansi Peduli Hutan Kota Malabar yang meminta agar proses revitalisasi dihentikan.

“Kalau masalah rekomendasi ada mekanismenya, tapi kami akan mengeluarkan rekomendasi penghentian,” tegas Bambang Sumarto, Selasa (1/9) saat hearing dengan aliansi.

Menurutnya, rekomendasi penghentian proyek dilakukan sembari menunggu konsep revitalisasi dari Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP).

“Maksud kita sama karena itu, kami harap agar aliansi berjuang pada jalurnya dan kami berjuang dengan tupoksi kami,” tegas politisi Partai Golkar itu.-

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait