MALANGVOICE – Malam ini kawasan Jalan Zainul Arifin, Klojen, mendadak ramai. Beberapa orang terlibat baku hantam tepat di depan kantor bank BCA.
Kejadian itu terjadi sekitar pukul 20.55. Menurut saksi, satpam BCA, Khusnul Yuli Arianto, peristiwa itu terjadi sangat cepat. Tiba-tiba, dua orang dihajar beberapa orang hingga berada di depan bank.
Diduga, ada dua orang pengendara motor yang mendadak memukul petugas parkir sehingga memancing keributan.
“Langsung ramai di depan sini. Saya melerai dibantu petugas polisi yang jaga di bank,” ujarnya sambil menunjukkan bekas darah.
Polisi mendapat laporan warga dari Panic Button on Hand, datang sangat cepat sehingga kejadian tidak bertambah parah. Kapolres Malang Kota AKBP Decky Hendarsono, ikut terjun langsung ke lokasi.
Kata Decky, tiga orang sudah diamankan ke Polsek Klojen. “Ada laporan penganiayaan, kami arahkan anggota semua ke sini,” katanya saat dikonfirmasi, Selasa (23/8).
Selanjutnya, kini polisi masih memeriksa beberapa saksi untuk mengetahui penyebab penganiayaan itu. “Korban satu luka di bibir, sedangkan terduga pelaku sudah kami bawa beserta satu kendaraan roda dua,” tutupnya.
Kejadian itu lantas menarik perhatian warga, hingga sempat terjadi kemacetan.