MALANGVOICE- Arema FC melepas pemainnya M Rafli dengan status pinjaman. Keputusan itu dikomentari sang pelatih Singo Edan, Marcos Santos.
Menurut pelatih asal Brasil ini menilai peminjaman Rafli murni didasari kebutuhan sang pemain untuk terus berkembang, yang mungkin sulit didapatkan jika ia tetap berada di bangku cadangan Arema saat ini.
“Rafli telah memainkan peran penting dalam sejarah Arema FC baru-baru ini. Melalui dedikasi, profesionalisme, dan komitmen yang kuat kepada klub, Rafli secara konsisten menunjukkan rasa hormat kepada lambang klub dan kepada para pendukung, berkontribusi baik di dalam maupun di luar lapangan,” ujar Marcos Santos.
Pelatih asal Brasil tersebut menekankan bahwa loyalitas Rafli tidak perlu diragukan.
“Selama waktunya bersama Arema FC, Rafli menunjukkan tanggung jawab dan loyalitas terhadap proyek klub, membantu tim di momen-momen penting dan menjaga sikap positif dalam skuad. Etos kerja dan karakternya selalu dihargai oleh staf pelatih, manajemen, dan para penggemar,” tambahnya.
Namun, realitas kompetisi menuntut keputusan strategis. Apalagi persaingan di dalam skuad Arema cukup tinggi dan ia percaya di tim barunya nanti M Rafli bisa mendapat lebih banyak menit bermain.
“Saat ini, karena meningkatnya persaingan dalam skuad dan terbatasnya kesempatan bermain, klub percaya keputusan terbaik adalah mengizinkan Rafli bergabung dengan klub lain dengan status pinjaman, sehingga ia dapat memperoleh menit bermain reguler dan melanjutkan pengembangan profesionalnya,” tegas Marcos.
Berdasarkan informasi yang beredar, Rafli akan bergabung dengan skuad Deltras Sidoarjo.(der)