MALANGVOICE – Warga sekitar Jalan Danau Kerinci, Sawojajar, Kedungkandang, dihebohkan dengan aksi penangkapan diduga pelaku kejahatan, Rabu (24/2) sore. Aksi tersebut bahkan terekam video dan tersebar di media sosial.
Dalam video yang beredar, tampak diduga beberapa anggota polisi mengenakan baju preman melumpuhkan dua orang yang memakai jaket hitam dan kaus putih di pinggir jalan.
Anggota polisi berpakaian preman terlihat memegangi senjata api dan senjata tajam serta berupaya memborgol kedua orang tersebut. Keduanya diduga pelaku curas.
Aksi penangkapan itu juga menjadi tontonan warga sekitar karena penasaran.
Kasat Reskrim Polresta Malang Kota, Kompol Tinton Yudha, membenarkan adanya tangkapan dari anggotanya.
“Iya, betul mas,” jawabnya singkat kepada MVoice.
Meski demikian, Tinton enggan menjelaskan lebih lanjut ihwal penangkapan kedua terduga pelaku kejahatan tersebut.
“Nanti dulu, mas. Kami butuh waktu buat mengembangkan kasus ini,” tutupnya.(der)