MALANGVOICE – Polresta Malang Kota menggelar Jatim Sehat di momen car free day Jalan Ijen, Minggu (8/3). Acara ini diikuti beberapa pejabat dan masyarakat umum.
Acara yang diinisiasi langsung Kapolresta Malang Kota, Kombespol Leonardus Simarmata, ini mengajak masyarakat hidup sehat dan bersih. Terutama untuk menangkal peredaran virus corona yang kini mewabah di dunia.
Acara tersebut dibuka dengan senam bersama antara para pejabat serta masyarakat umum. Setelah itu bersama-sama menyanyikan lagu Indonesia Raya.
Dalam sambutannya, Kombespol Leonardus Simarmata, mengatakan, senam cuci tangan ini adalah hal penting yang sangat berpengaruh bagi kesehatan.
“Mari kita budayakan budaya sehat karena semua penyakit bisa dicegah dengan budaya sehat utamanya penyakit yang lagi mewabah saat ini adalah penyakit corona,” katanya.
Selain itu, Wakil Wali Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko turut hadir dalam Jatim Sehat ikut mengimbau masyarakat agar tetap menjaga kesehatan diri sendiri. “Selain senam juga cuci tangan penting untuk menjaga kesehatan,” katanya.
Sambutan lain disampaikan Danrem 083/Bdj, Kolonel Inf Zainuddin. Menurutnya, senam ini bisa jadi budaya baru yang harus digalakkan.
“Indikator negara maju adalah prestasi olahraga
Karena olahraga adalah prestasi, energik dan kuat, budayakan olahraga menjadi budaya kita,” singkatnya.
Acara Jatim Sehat ini kemudian ditutup dengan acara hiburan dan pembagian hadiah. Masyarakat pun bisa mendapat pelayanan lengkap dari kepolisian, termasuk Samsat, SKCK, dan pelayanan informasi dari Satuan Binmas Polresta Malang Kota.(Der/Aka)