BCA Dukung Mahasiswa Sukses Hadapi Dunia Kerja di Era 4.0

MALANGVOICE – PT Bank Central Asia Tbk (BCA) mendukung visi pemerintah yang bertajuk “SDM Unggul, Indonesia Maju”. Komitmen itu ditunjukkan lewat pembekalan melalui Kuliah Umum kepada 300 mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang dengan tema “Sukses Menghadapi Dunia Kerja di Era 4.0”.

Kuliah Umum yang dibuka oleh Kepala Pengembangan Operasi Wilayah VIII BCA Edy Santoso ini menghadirkan Founder KM Plus & Principal Consultant Alvin Soleh sebagai pembicara. Turut hadir dalam acara ini, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Malang, Sabtu (16/11).

Edy Santoso mengatakan, perkembangan teknologi yang pesat serta persaingan yang semakin ketat menuntut mahasiswa untuk memiliki bekal dalam menghadapi dunia kerja pada era revolusi industri 4.0, yaitu era disrupsi teknologi, era berbasis Cyber Physical System.

“Hal ini mendorong kami untuk berkontribusi dalam rangka memberikan nilai tambah kepada mahasiswa sebagai persiapan masa depan,” ujar Edy Santoso, sesuai rilis yang diterima MVoice, Senin (18/11).

Tidak hanya diberikan kepada mahasiswa UMM saja, di tahun 2019 BCA telah mengadakan seminar dan kuliah umum untuk beberapa perguruan tinggi lainnya seperti Universitas Padjadjaran, Universitas Brawijaya, Universitas Mulawarman, Universitas Udayana, Universitas Sam Ratulangi, Universitas Indonesia, serta Institut Teknologi Sepuluh November.

“Secara tidak langsung, kuliah umum ini diharapkan dapat pula menjadi salah satu motivasi bagi mahasiswa untuk lebih giat dalam mencapai prestasi akademik dan meningkatkan daya saingnya untuk persaingan dalam negeri bahkan hingga kancah global,” tutup Edy Santoso. (Der/Ulm)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait