Khofifah Sebut Heroik Bantuan Pemkot Batu untuk LVRI

MALANGVOICE – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa memberikan apresiasi besar ke Pemkot Batu karena telah memberikan kepedulian ke Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI), Selasa (13/8).

Diketahui, pemkot Batu tidak hanya memberikan bantuan insentif saja tapi juga tempat tinggal untuk mereka.

Oleh sebab itu, gubernur menyebut bantuan tersebut merupakan satu sapaan heroik. Dengan demikian, Pemkot Batu memang memiliki perhatian lebih ke para LVRI.

“Ya, bentuk kepedulian yang diberikan oleh Pemkot Batu patut diapresiasi sekali ya. Ini hal yang luar biasa, ternyata bukan hanya memberikan insentif, bahkan juga rumah,” ujarnya.

Ia menambahkan, selain bentuk penghormatan dan penghargaan juga sebagai upaya perlidungan sosial bagi LVRI.

“Dengan begitu, mungkin hal ini bisa menjadi contoh untuk daerah lain,” sambungnya.

Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko mengatakan, Pemkot Batu bisa memberikan insentif dan rumah kepada para LVRI di Kota Batu lantaran memang jumlahnya yang tidak terlalu banyak.

Sehingga bisa sedikit membantu para pejuang yang membutuhkan. Selain itu juga untuk memenuhi kebutuhan dasar secara layak dan nyaman.

“Mungkin jumlah LVRI di Kota Batu ini tidak sebanyak di daerah lain. Sehingga kami dapat membantu mereka dengan memberikan beberapa bantuan,” ungkap wanita yang akrab disapa Bude itu.

Dewanti menyebutkan jika bantuan insentif tersebut diberikan setiap hari pahlawan, ulang tahun Kota Batu, hari kemerdekaan, dan menjelang idul fitri. (Der/Ulm)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait