Ini Agenda MDP dan Mukernas PBB di Malang

MALANGVOICE – Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) I dan Musyawarah Dewan Partai (MDP) merupakan dua agenda nasional yang akan dibahas Partai Bulan Bintang (PBB) di Malang.

Ketua DPW PBB Jawa Timur, Mohammad Masduki, menerangkan, khusus MDP akan lebih membahas mengenai persoalan dan kebijakan strategis baik secara internal maupun eksternal seperti menyikapu isu nasional yang berkembang.

“Dalam MDP nantinya dibahas mengenai antisipasi UU Partai Politik dan UU Pemilu untuk tahun 2019,” kata Masduki, beberapa menit lalu.

Hasil MDP nantinya berupa rekomendasi-rekomendasi partai terkait beberapa hal yang menyangkut kehidupan berbangsa dan bernegara serta masuk pula perbaikan keberlangsungan penyelenggaraan negara dan kesejahteraan masyarakat menghadapi pemilu 2019.

“Sedangkan Mukernas kita merumuskan langkah taktis strategis menyusun program kerja kedepan,” imbuhnya.

Dalam Mukernas kali ini, wilayah Jawa Timur akan dibahas lebih intensif karena selama ini pulau Jawa tidak tersentuh dengan baik oleh partai besutan Yusril Ihza Mahendra tersebut.

Lebih lanjut Masduki mengatakan, kegagalan PBB masuk dalam Parliement Treshold (PT) karena suara di Jawa khsususnya Jawa Timur tidak maksimal sehingga sebanyak 12 kader PBB tidak bisa masuk senayan.

“Karena itu ukuran di Jawa Timur menjadi ukuran nasional,” timpalnya.

Ditanya perihal target di Jawa Timur, ia menegaskan sama dengan target suara nasional PBB sebanyak 7 persen pada Pemilu 2019 mendatang.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait