Bantengan di SMPN 19 Malang, Puluhan Siswa Kesurupan

MALANGVOICE – Puluhan siswa SMP Negeri 19 Malang mengalami kesurupan massal. Kejadian itu saat sekolah mengadakan seni Bantengan, Jumat (26/10).

Puluhan siswa itu mendadak kalap diduga karena mencium wewangian yang digunakan Bantengan oleh siswa kelas VII.

“Itu anak kelas VII yang mengikuti Bantengan dan membawa minyak wewangian. Dari situ ada teman sekelas kesurupan karena dibuka minyak itu,” kata Kepala SMPN 19 Malang, Sukarji.

Sukarji menambahkan, situasi saat itu sedang tak terkendali. Pasalnya selain siswa kelas VII, kesurupan itu menjalar ke siswa lain kelas VIII yang sedang beristirahat.

“Siswi yang kesurupan itu menari dan menyanyi seperti di bantengan-bantengan itu,” tambahnya.

Kejadian itu berlangsung hingga pukul 13.20 WIB. Saat itu sekolah berinisiatif memulangkan siswa lain agar kesurupan tidak semakin meluas.

Beruntung tak lama setelah itu siswa yang kesurupan lekas sadar. Pihak sekolah juga sudah menghubungi walimurid. (Der/Ulm)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait