Intensitas Hujan Mulai Tinggi, Sejumlah Pohon di Kota Malang Tumbang

MALANGVOICE – Sejumlah pohon di Kota Malang mulai bertumbangan menyusul bertambahnya intensitas hujan belakangan ini. Pada Kamis (21/6) pagi tadi, sebuah pohon tumbang di kawasan Jalan Tumbal Negara, Madyopuro, Kedung Kandang.

Insiden serupa juga terjadi di Jalan Mertojoyo Selatan RT 7 RW 12 Merjosari, Lowokwaru. Kejadian ini telah ditangani Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang.

Berdasarkan identifikasi, penyebab kejadian karena hujan dengan intensitas tinggih disertai angin pada sore hingga malam hari kemarin. Selain itu, pohon berjenis waru yang tumbang di Madyopuro, kondisi akarnya sudah lapuk dan kering.

Di tempat itu, pohon dengan tinggi 6 m dan diameter ± 50 cm ini sempat menutupi jalan, serta menimpa kabel listrik. Sementara itu, di Mertojoyo, pohon randu yang patah menimpa 3 atap kios.

“Sementara waktu tidak bisa beraktivitas penjualan kopi, pakan burung dan jasa layanan cuci sepeda motor di kawasan itu,” kata Kepala BPBD Kota Malang, J Hartono.

Dia menambahkan, BPBD Kota Malang telah menugaskan personil TRC untuk melakukan assesment terkait kerusakan, kerugian, dan sumber daya yang terdampak di lokasi kejadian. Selanjutnya juga membantu evakuasi pemotongan pohon yang tumbang serta memangkas dahan pohon yang menimpa atap kios.

“Kami mengimbaukepada warga di sekitar lokasi untuk waspada potensi bencana di sekitar tempat tinggalnya,” seru Hartono.(Coi/Aka)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait