MALANGVOICE – Pemkot Batu berkomitmen penuh memperhatikan keberadaan disabilitas atau anak berkebutuhan khusus (ABK). Terutama tentang fasilitas dan kebutuhan medis.
Ini terungkap saat Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko meresmikan berdirinya Yayasan Anugerah Kasih Kota Batu. Turut hadir dalam momen peresmian di Desa Bulukerto Bumiaji itu anggota DPRD Kota Batu Heli Suyanto, Kasubag Humas Pemkot Batu Shanti Restuningsasi dan beberapa donatur.
“Yayasan ini khusus untuk ABK tidak layak didik. Yakni yang memang memiliki keterbatasan sangat,” jelas Dewanti ditemui MVoice.
Karena tidak berfungsi layakanya SLB, kegiatan di yayasan ini fokus pada terapi motorik. Pemkot Batu berkomitmen mendukung fungsi pelayanan tersebut. Seperti menginstruksikan Dinas Sosial dan Dinas Kesehatan untuk menyediakan tenaga medis.
“Saya berharap dinas memfasilitasi alat -alat yang dibutuhkan. Misal kursi roda dan alat terapi,” urai perempuan bergelar magister psikologi ini.
Sementara itu, Yulius Mesar Ketua Yayasan Anugerah Kasih menjelaskan, yayasan yang juga dibentuk dan dibina Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko ini murni gerakan sosial. Aktivitasnya selama ini mengandalkan dukungan donatur dan juga Pemkot Batu.
“Ke depan kami merencanakan program terapi dan makan siang sebulan sekali. Tidak hanya untuk ABK, juga janda- janda tidak mampu,” beber Yulius.
Hingga kini, lanjut dia, ada kurang lebih 69 anak orang berkebutuhan khusus (AOBK) dalam binaan Yayasan Anugerah Kasih. Yakni terdiri penyandang retadasi mental, hydrocephalus, tuna netra hingga polio.
“Kami sangat berterimakasih atas dukungan dari Pemkot Batu terutama Wali Kota Dewanti Rumpoko,” tutupnya.(Der/Aka)