240 Pasien Isoman Kota Malang Dipindah ke Isoter

Pasien Isolasi Mandiri yang sedang berjemur di Isoter Jalan Kawi, Kota Malang (Ist).

MALANGVOICE – Ada sebanyak 240 pasien isolasi mandiri (isoman) sudah dipindahkan ke empat isolasi terpusat (isoter) yang tersebar di Kota Malang.

“Sudah ada 240 pasien yang dipindah ke isoter. Jumlah pasien isoman sendiri ada sekitar 300 an,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang, dr Husnul Muarif kepada Mvoice, Minggu (22/8).

Sedangkan untuk pasien isoman yang belum dipindahkan menuju Isoter akan dikoordinasikan terlebih dahulu antara pihak Puskesmas dan TNI/Polri.

Pemerintah Kota (Pemkot) Malang bekerjasama dengan TNI/Polri sudah melakukan pemindahan pasien Isoman sejak Selasa (17/8) dan ditargetkan akan rampung dalam dua minggu mendatang.

Pasien Covid-19 yang sedang menjalani Isolasi di Isoter Jalan Kawi, Kota Malang, (Ist).

“Kita berusaha target dua minggu itu bisa terpenuhi,” tuturnya.

Sementara itu, Husnul menambahkan selama proses pemindahan ratusan Isoman di Kota Malang tersebut tidak mengalami kendala.

“Kita memberikan edukasi bahwa isolasi itu sebaiknya di Isoter. Kita memberikan informasi kenapa harus pindah di isoter dan mereka menerima,” tandasnya.(der)