200 Mahasiswa Ikusi Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan

MALANGVOICE – Hari ini Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan digelar di Seminari Tinggi Giovanni Jl Sigura-gura Barat 2A, Malang, dengan pemateri anggota DPR RI, Ir Andreas Eddy Susetyo MM

Peserta sosialisasi sekitar 200 lebih, terdiri dari mahasiswa Katolik dari berbagai perguruan tinggi, seperti Universitas Merdeka, Universitas Brawijaya, Universitas Kanjuruhan, Budi Utomo dan Universitas Negeri Malang serta beberapa frater.

Wahyu menerangkan materi juga (ist)
Wahyu menerangkan materi juga (ist)

Dalam sosialisasi itu juga dibahas tuntas soal sila-sila Pancasila dan pengejawantahanannya dalam kehidupan sehari-hari.

“Tujuannya agar mereka tidak hanya hafal dengan sila tersebut, tapi pelaksanaannya dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu juga memberi pencerahan dan kesadaran pada generasi muda sebagai lemegang estafet calon pemimpin,” kata Andreas, beberapa menit lalu.

Dalam topik kebhinekaan disinggung adanya rasa pengkotak-kotakan antara ras, suku, agama dan lain-lain.

“Tapi justru kebhinekaan menjadi pemersatu, dan keindahan akan perbedaan serta keanekaragaman bangsa Indonesia,” tandasnya.

Sementara Koordinator Rumah Aspirasi Masyarakat Malang Raya (Asmmara), Wahyu Widayat, juga mengupas habis nilai-nilai Pancasila dan menyinggung kasus perkelahian antar mahasiswa yang sempat terjadi beberapa waktu lalu.

“Kalo ada permasalahan silakan berdialog, rumah Asmmara siap menjembatani dan menerima aspirasi mahasiswa,” Wahyu menyarankan.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait