Kampanye #Melok Melek, Ajak Masyarakat “Melek” Media

Kampanye (istimewa)
Kampanye (istimewa)

MALANGVOICE – Delapan mahasiswa semester 4 Ilmu Komunikasi UMM menggelar sosialisasi media literasi bertajuk #MelokMelek

Kampanye #MelokMelek yang diusung Rizka Alya, Louvina Gita, Febiana Anggi, Novi Aulia, Baiq Nana, Nurzulina, Aditya Pratama dan Muhammad Dicky, ini bertujuan mengajak masyarakat agar lebih “melek” terhadap keadaan media yang semakin mengkhawatirkan, khususnya media televisi Indonesia saat ini.

“Sosialisasi #MelokMelek termasuk dalam rangkaian kegiatan kampanye untuk menyuarakan gerakan media literasi,” kata Rizka, saat dihubungi MVoice, beberapa menit lalu.

#MelokMelek (istimewa)
#MelokMelek (istimewa)

Sosialisasi tersebut disambut antusias oleh siswa di Kota Malang. Sebanyak 250 siswa SMP Negeri 2 Malang sudah ikut berpartisipasi dalam kampanye ini

“Walaupun mereka masih berada di jenjang sekolah, mereka cukup kritis dalam memberikan pendapatnya mengenai media televisi,” tambahnya.

Selain siswa, sosialisasi tersebut juga mendapat sambutan hangat dari guru. Guru dari SMP Negeri 2 Malang misalnya, menganggap kegiatan positif seperti ini sebaiknya sering dilakukan karena para pelajar pun sebenarnya juga membutuhkan edukasi sejak dini tentang tayangan televisi mana yang baik dan tidak.