Tips Cepat Push Rank Mobile Legend, Jadi Mythical Glory Lebih Mudah

Game Mobile Legends. (Ilustrasi)

MALANGVOICE – Status rank bagi pemain mobile legend memang jadi ‘gengsi’ dan prestasi tersendiri di antara sesama pemain.

Nah, untuk mencapai level teratas (Mythical Glory) sendiri tidaklah mudah. Diperlukan kesabaran melewati berbagai level dengan ratusan jam dihabiskan untuk bermain.

Untuk itu, agar permainan lebih seru, biasanya pemain rela menghabiskan diamond untuk membeli skin Mobile Legend. Tak heran, query ‘cara top up Mobile Legend’ pun ramai digunakan.

By the way, bagi Anda yang ingin tahu cara cepat menaikkan rank Mobile Legend hingga level teratas, bisa cek trik berikut ini.

Usahakan untuk Tidak Sering Jadi Solo Player
Bermain solo memang memberikan kepuasan tersendiri karena terkesan lebih seru dan seakan ‘berjuang’ dari bawah. Hanya saja, bila Anda melakukannya terlalu sering, akan sangat susah naik rank ke level yang tertinggi.

Anda harus menurunkan ego bila ingin naik rank cepat. Dengan tim yang sudah tersusun dan berpengalaman, koordinasi dalam melawan musuh pun jadi lebih mudah dilakukan.

Solo rank Mobile Legend jelas akan membuat Anda kesusahan karena Anda akan kebingungan mendalami karakter permainan tim yang diperoleh secara acak. Terlebih lagi, jika Anda mendapatkan team beban. Jelas saja potensi kemenangan akan semakin tipis.

Pelajari Apa itu Counter Hero
Anda sebaiknya harus mempelajari apa itu Counter Hero bila ingin menang dan cepat naik Rank. Jadi, Counter Hero sendiri adalah hero yang bisa melemahkan perlawanan dari hero tertentu.

Contohnya saja adalah hero Saber yang bisa melemahkan permainan atau skill dari hero Natalia. Anda bisa mempelajari hero siapa saja yang bisa jadi counter hero A, B, atau C. Bila Anda kurang waktu untuk menganalisa, bisa browsing di Internet mengenai daftar lengkap counter hero.

Pintar-Pintarlah Memilih Hero
Anda ingin naik rank Mobile Legend dengan cepat? Pintar-pintarlah memilih hero. Nah, di Mobile Legend ada beberapa jenis hero, mulai dari Support, Mage, Assassin, Tank dan Marksman.

Hero tipe Tank biasanya digunakan sebagai petarung garis depan dan membantu dalam menyerang musuh. Hero tipe ini biasanya ikut membantu dalam menyerang musuh. Tak hanya itu, hero tank pun berguna sebagai guard bagi hero lain yang lemah.

Nah, hero assasin biasanya digunakan sebagai eksekutor atau mereka yang fokus pada posisi bertempur. Sayangnya, hero tipe assasin punya HP (Hit Point) yang rendah dan kurang tahan lama.

Ada juga hero marksman yang biasanya digunakan untuk menghancurkan menara. Hero semacam ini biasanya mudah mati karena HP yang terbilang rendah. Selain itu, ada juga hero mage dan fighter yang digunakan untuk menyerang jarak jauh.

Pintar-Pintarlah Mengatur Komposisi Tim
Setelah mempelajari cara memilih hero, Anda sebaiknya juga wajib memilih dan mempelajari cara mengatur komposisi tim. Biasanya, dalam satu tup wajib ada Carry, Support dan Tank.

Nah, Anda bisa memilih mana hero yang tepat dimasukkan ke dalam squad arena. Tentunya setiap role tersebut berbeda-beda. Anda lah yang menentukan dan wajib mempelajari karakteristik setiap hero agar permainan berjalan dengan lancar.

Pelajari Pola Permainan Pemain Pro
Salah satu cara naik rank Mobile Legend dengan cepat adalah dengan mempelajari bagaimana pola permainan pemain pro. Setidaknya, dengan melihat cara mereka bermain, Anda bisa memetakan strategi yang sebaiknya digunakan.

Anda bisa berguru ke teman Anda yang sering memenangkan kompetisi Mobile Legend atau melihat pola permainan content creator di kanal Youtube mereka masing-masing. Ada banyak video yang membahas strategi permainan Mobile Legend yang bisa dilihat secara gratis!

Bermainlah di Momen yang Tepat
Cobalah memilih waktu yang tepat bila ingin mendapatkan kemenangan beruntun. Anda bisa memilih waktu pagi atau dini hari saat server tidak terlalu ramai. Dengan begini, Anda tidak akan bertemu dengan player beban yang masih berusia anak-anak.

Selain itu, Anda juga bisa memilih waktu malam hari ketika banyak pemain pro player bermain. Dengan begini, Anda bisa mendapatkan player kuat yang bisa membantu permainan berjalan lebih mudah dan lancar.

Lagi pula, bermain di jam dini hari pun sangat menguntungkan karena Anda hanya akan menemukan pemain dewasa yang tidak suka drama. Tidak akan ada drama permainan berjalan egois atau player yang terus-terusan AFK.

Dalami Arena
Cara lainnya agar bisa naik rank di Mobile Legend adalah dengan mempelajari mapping. Coba pelajari bagaimana arena disediakan sehingga Anda bisa memetakan lokasi pertarungan.

Banyak pemain yang menyepelekan hal ini, padahal mendalami arena adalah hal yang sangat penting dilakukan. Cukup dengan menggeser layar, akan tertera peta arena untuk memantau kondisi semua pemain yang sedang bertanding.

Buta Arena pun dapat membuat Anda terjebak dengan serangan musuh yang kemungkinan bisa datang bertubi-tubi.
Menaikkan rank di Mobile Legend memang jadi kepuasan tersendiri bagi sebagian pemain. Tak hanya bisa menambah gengsi, ada juga bonus-bonus lain seperti skin saat level sudah naik.(der)