Tiga Pemain Asing Merapat, Skuat Arema FC Komplet

Tiga pemain asing Arema FC
Tiga pemain asing Arema FC

MALANGVOICE – Arema FC resmi melengkapi skuatnya di musim kompetisi Liga 1 2020. Itu setelah Singo Edan merekrut tiga pemain asing baru.

Tiga pemain asing ini diperkenalkan ke publik pada Kamis (30/1) di Kandang Singa.

General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, mengatakan, ketiga pemain ini dipilih karena kebutuhan tim, yakni di posisi bek, second striker dan striker.

Di posisi stopper diisi Matias Malvino (Uruguay), Jonathan Bauman (Argentina) second striker, dan Elias Alderte (Argentina) di posisi striker. Satu lagi pemain asing asal Asia, Oh In-kyun (Korsel) di posisi tengah diperkenalkan terlebih dahulu.

“Akhirnya puzzle terkahir terkumpul. Pemain sudah komplet,” kata Ruddy kepada wartawan.

Semua pemain ini merupakan rekomendasi penuh dari tim pelatih. Beberapa hal jadi pertimbangan selain soal skill. Jonathan Bauman dan Oh In-kyun misalnya, keduanya pernah dilatih Mario Gomez di Persib Bandung.

Sementara itu, Matias Malvino dan Elias Alderte merupakan orang baru di kancah sepak bola Indonesia, namun tim pelatih sudah mengetahui bagaimana kemampuannya.

“Pelatih (Mario Gomez) tidak percaya video, dia memang gak suka lihat pemain lewat video. Dia mau melihat langsung dan sampai background pemain ingin sekali diketahui,” ujar Ruddy.

Ruddy berharap para pemain asing ini bisa membantu tim bersama pemain lokal lain membawa Arema FC meraih prestasi musim ini.

“Mudah-mudahan bisa beri kontribusi,” tandasnya. (Der/Aka/MG1)