Tiga Lokasi Alternatif dan Romantis Selain Bali untuk Bulan Madu

Asian couple on beach. (freepik)

MALANGVOICE – Pasangan baru menikah biasanya mencari tempat berbulan madu. Lokasi favorit biasanya adalah Bali. Padahal masih banyak tempat wisata lainnya yang cocok untuk bulan madu bagi pasangan yang baru menikah.

Nah, untuk kamu nih yang akan berbulan madu bersama pasangan kamu, coba explore tempat lain selain Bali, bisa dibilang tempat yang antimainstream dong agar bulan madu makin berkesan.

Masih bingung? Tenang saja, nggak perlu pergi jauh-jauh sampai luar negeri kok, Karena di Indonesia juga ada banyak ragam destinasi wisata yang romantis dan cocok untuk pasangan yang baru menikah. Ini dia rekomendasinya!

Pulau Cinta, Gorontalo

Pulau ini berada di Teluk Tomini, Gorontalo. Jika kita lihat dari namanya yaitu “pulau cinta” sudah bisa dibayangkan kan kalo pulau ini memiliki suasana yang romantis. Apalagi dengan area pasir yang memiliki bentuk mirip bentuk love (cinta) lebih terlihat cute lagi nih.

Tidak hanya itu saja, ternyata pulau ini juga menawarkan keindahan pemandangannya yang jauh dari keramaian kota, lengkap dengan aktivitas bahari. Misalnya saja scuba diving sampai dengan snorkeling, kamu juga bisa dinner bersama pasangan di cottage yang terapung di atas laut.

Untuk menuju pulau ini, kamu bisa memesan tiket pesawat untuk tujuan Bandara Jalaludin, Gorontalo, Sulawesi. Kamu bisa cek harga tiket pesawat melalui beragam aplikasi seperti yang tersedia.

Disarankan kamu mengambil jam penerbangan pagi hari, karena setelah sampai dibandara harus melanjutkan dengan perjalanan jalur darat dan juga jalur laut. Perjalanan dari bandara ke Kabupaten Boalemo memakan waktu kisaran 2 jam. Dari Kabupaten Boalemo menuju Pulau Cinta melalui jalur laur memakan waktu kisaran 30 menit.

Dataran Tinggi Dieng, Wonosobo

Cuti menikah? Yuk manfaatkan saja untuk berbulan madu di Dataran Tinggi Dieng. Menuku kesana bisa dicapai dengan sangat mudah dengan naik pesawat bisa dari Bandara Internaisonal Soekarno-Hatta dan mengambil jurusan akhirnya Bandara Adi Sucipto Yogyakarta atau bisa ke Bandara Internaisonal Achmad Yani Semarang.

Jika kamu mengambil jalur Yogyakarta/tujuan Yogyakarta, maka ketika kamu sampai di Yogyakarta kamu bisa menggunakan kendaraan umum dari Bandara ke terminal Jombor atau bisa ke Terminal Giwangan yang selanjutnya naik bis jurusan Wonosobo, jika sudah sampai di Wonosobo dilanjutkan naik Mikro Bus untuk jurusan Wonosobo – Dieng – Batur. Tapi, kamu turun di Dieng.

Tapi, jika mengambil jurusan Semarang, ketika sudah sampai di Semarang, kamu bisa menggunakan kendaraan umum dari Bandara menuju ke terminal, selanjutnya naik bis jurusan Wonosobo atau jurusan Purwokerto dan kamu turun di Wonosobo, selanjutnya dilanjutkan dengan naik Mikro Bus jurusan Wonosobo – Dieng – Batur setelah kamu sampai di Wonosobo dan kamu turun di Dieng.

Disini ada beragam destinasi yang siap untuk kamu jelajahi satu persatu, misalnya saja destinasi wisata Telaga Pengilon dan juga Telaga Warna dengan warna-warni airnya yang unik. Untuk kamu nih yang lebih suka akan petualangan, kamu bisa menjajal trekking ke Bukit Sikunir atau dikenal dengan Gunung Prau.

Gili Nanggu

Sekarang bukan hanya Bali saja yang memiliki destinasi populer untuk pasangan yang baru menikah. Tapi, Lombok juga sekarang memilikinya dan ini bukan Gili Trawangan melainkan Gili Nanggu dengan suasana lebih tenang dengan pantainya berpasir putih yang indah.

Layaknya pulau pribadi, kamu bisa menikmati keindahan surga bawah lautnya dan kamu juga bisa menghabiskan waktu romatis bersama pasangan di resort yang beratapkan jerami.
Jika kamu tertarik dan ingin berlibur bersama pasangan, untuk menuju kesana kamu bisa menggunakan pesawat menuju Bandara Internasional Lombok (LOP), setelah sampai dibandara kamu harus mencari kendaraan untuk menuju Lombok Barat. Kamu bisa menggunakan kendaraan umum seperti bus damri atau taksi yang tidak hanya mengantar kamu sampai ke Lombok Barat tetapi bisa langsung menuju Pelabuhan Tawun.

Nah itu dia beragam pilihan destinasi wisata romantis untuk menghabiskan waktu bulan madu bersama pasangan, ketiga-tiga rekomendasi destinasi ini semuanya bisa di akses menggunakan pesawat ya. Cek harga tiket pesawat masing-masing tujuan destinasi tersebut sekarang juga!. (der)