Sutiaji Lantik Istrinya Jadi ASN, Pemkot : Itu Sudah Dikonsultasikan dengan KASN

Wali Kota Malang Sutiaji.
Wali Kota Malang Sutiaji. (Aziz Ramadani MVoice)

MALANGVOICE – Wali Kota Malang Sutiaji melantik istrinya, Widayati menjadi ASN lagi di Balai Kota Malang, Kamis lalu (13/6). Pemkot Malang membantah pelantikan itu dilakukan diam-diam bahkan melanggar peraturan.

Informasi yang dihimpun MVoice, Widayati kembali menjabat Kepala Bidang (Kabid) Pemberdayaan Pemuda Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Malang. Sama seperti posisi terakhir sebelum Ia mengajukan cuti.

Kabag Humas Setda Kota Malang M Nur Widianto mengatakan, agenda yang juga melantik enam ASN untuk jabatan kepala sekolah itu tidak terkesan diam-diam. Namun ia tak menampik jika terkesan mendadak. Hal ini terjadi usai berkonsultasi dengan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

“Jadi kemarin kebetulan ada KASN. Hasil konsultasi minta secepatnya dilakukan pengukuhan. Pelantikan kepala sekolah juga mendesak karena butuh tanda tangan untuk ijazah,” kata Widianto dikonfirmasi MVoice, Jumat (14/6).

Ia melanjutkan, khusus untuk pelantikan Widayati, tidak ada aturan yang ditabrak atau dilanggar. Widayati diketahui memang mengajukan cuti di luar tanggung negara, satu tahun lamanya.

“Dalam aturan diperbolehkan. Juga karena beliau (Widayati) masih dibutuhkan ditempat sebelumnya ( Kabid Pemberdayaan Pemuda Dispora),” sambung dia. (Hmz/Ulm)