Sopir Ngantuk, Truk Tabrak Pembatas Jalan di Depan Pintu Masuk Hawai Waterpark

Truk Fuso yang menabrak median jalan di Balearjosari, Kota Malang, (dok Laka Lantas Polresta Malang Kota).

MALANGVOICE – Satu Truk Fuso menabrak median Jalan Balearjosari, Blimbing, Kota Malang tepatnya di pintu masuk Hawai Waterpark. Peristiwa itu diduga kelalaian sopir.

Peristiwa itu, berawal pada Rabu (16/6) sekitar pukul 11.00, saat truk yang dikendarai pria berinisial B (50) asal Kabupaten Malang, didampingi satu orang yang bertugas sebagai kernet, melaju dari arah selatan ke utara.

Diduga karena sopir mengantuk, akhirnya truk tidak terkendali dan menghantam median jalan.

“Informasi awal karena (sopir) mengantuk. Kerusakannya nggak seberapa, cuman nabrak besi pembatas,” ujar Kanit Laka Polresta Malang Kota, Iptu Saiful Ilmi, Rabu (16/6).

Imbas kejadian itu kemacetan yang cukup panjang tak terelakan, lantaran truk berada di jalur tengah, dan roda truk Fuso mengalami kerusakan.

“Sempat bikin macet, karena roda depan terganggu gak bisa didorong. Akhirnya Kita tarik sama derek untuk evakuasi. Prosesnya berjalan sekitar 30 menit,” tuturnya.

Pria yang akrab disapa Saiful itu mengatakan, untuk mengurai kemacetan yang terjadi pihaknya telah melakukan rekayasa lalu lintas.

“Setelah evakuasi, dan dilakukan buka tutup, jalan sudah kembali lancar,” tandasnya.(der)