Serunya Punggawa Singo Edan Berbuka dan Berbagi Bersama Anak Yatim

Suasana buka bersama dan berbagi di kantor Arema Cronus. (deny)
Suasana buka bersama dan berbagi di kantor Arema Cronus. (deny)

MALANGVOICE – Usai menjalani latihan, skuad Arema Cronus mengikuti acara buka bersama dengan anak yatim dari tiga panti asuhan.

Bertempat di kantor Arema Cronus, seluruh pemain dan manajemen Singo Edan, berkumpul dan berbuka setelah mendengarkan tauziah dari ustad Anwar dari UIN.

Setelah itu, Cristian Gonzales Cs bergantian memberi sedekah berupa paket buku dan perlengkapan sekolah pada 150 anak.

Menurut Media Officer Arema Cronus, Sudarmaji, acara itu bertema Momentum Memperkuat Kebersamaan. Tujuannya, untuk memperkuat silaturahmi dan kebersamaan.

Yang terpenting bagi tim agar bisa menang dan juara di TSC karena semakin hari, persaingan makin ketat,” katanya pada MVoice.

Perlengkapan sekolah kami pilih juga karena sebentar lagi memasuki tahun ajaran baru. Jadi Arema peduli dengan memberi mereka agar semangat belajar demi cita-cita,” tandasnya. Acara ditutup dengan salat magrib berjamaah.