Pipa Air Ganggu Pengerjaan Perbaikan Drainase

pengerjaan drainase di Jalan Batos hingga alun-alun yang menemui berbagai kendala. (fathul/MalangVoice)

MALANGVOICE – Mengantisipasi meluapnya air saat musim penghujan, gorong-gorong di sepanjang jalan mulai Batu Town Square (Batos) sampai Alun-alun Kota Batu diperdalam dan diperbaiki.

“Sekarang masih penggarukan dulu. Kita terkendala dengan utilitas, mulai tiang telepon, saluran air, PLN, dan pohon juga mengganggu karena akarnya sudah besar,” jelas Kabid Bina Marga Kota Batu, Susilo Trimulyanto kepada wartawan di Balai Kota Batu, Senin (10/8).

Baru ada satu alat berat yang dikerahkan oleh dinas terkait untuk pengerjaan ini. Warga yang hendak melintas diminta berhati-hati karena banyak material yang tumpah ke pinggir jalan.

Disebutkan oleh Susilo, bahwa pihaknya terus berkordinasi dengan PDAM terkait pipa-pipa air yang mengganggu pengerjaan drainase tersebut.

Karena sepanjang aliran drainase, ada saluran air PDAM yang melintas jalan sehingga bermasalah.

“Kalau paralel saja tidak masalah, tapi ada yang crossing juga. Peraturan Kementrian PU kan harusnya kedalaman 1,5 meter di bawah jalan, tapi nyatanya cuma 40cm. Kalau kegaruk kita kan selesai, karena kita kan pakai alat, bukan manual,” tandasnya.-