Pilkades Kabupaten Malang Terpantau Aman

Plt Bupati Malang saat meninjau TPS di Desa Wonokerso, Kecamatan Pakisaji. (Istimewa).
Plt Bupati Malang saat meninjau TPS di Desa Wonokerso, Kecamatan Pakisaji. (Istimewa).

MALANGVOICE – Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Kabupaten Malang serentak dimulai pada Minggu (11/11) kemarin. Sebanyak 141 calon Kades dari 41 Desa di 23 kecamatan, mengikuti acara secara simbolis yang dibuka Plt Bupati Malang, HM Sanusi di Desa Wonokerso, Kecamatan Pakisaji.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Malang, Suwadji mengatakan, sejauh ini pelaksanaan Pilkades serentak pada 41 desa berjalan lancar dan aman. Untuk faktor kerawanan soal judi yang dilakukan oleh botoh atau petaruh masih aman.

“Kami telah mengantisipasi adanya judi yang dilakukan oleh para botoh dengan bekerja sama dengan pihak Polres Malang yang telah membentuk tim saber judi,” ungkapnya.

Dalam pelaksanaan Pilkades serentak ini, lanjut Suwadji, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang menggelontorkan anggaran sebesar Rp 2,4 miliar yang berasal dari APBD Kabupaten Malang.

“Anggaran itu dibagi di masing-masing desa, untuk besarannya berdasarkan DPT di desa masing-masing,” tegasnya.

Ke depan, Pemkab Malang mengimbau agar masyarakat tidak terpancing oleh isu yang tidak benar menyangkut hasil Pilkades. Sehingga setiap kasus yang muncul bisa diselesaikan dengan baik sesuai ketentuan yang berlaku agar tidak terjadi konflik di tengah masyarakat.(Der/Aka)