Pembunuhan di Dengkol, Adam: Pelaku Segera Kami Tangkap!

Kasatreskrim Polres Malang, AKP Adam Purbantoro (Tika)
Kasatreskrim Polres Malang, AKP Adam Purbantoro (Tika)

MALANGVOICE- Kasatreskrim Polres Malang, AKP Adam Purbantoro, menargetkan pelaku pembunuhan di Desa Dengkol, Singosari, bisa ditangkap besok, Jumat (24/6).

Adam menjelaskan, pelaku pembunuhan Dengkol ini lebih dari satu orang. Sebelum meninggal, korban dikeroyok para pelaku itu.

“Targetnya begitu, tapi jika belum tertangkap, berarti dua hari setelahnya. Para pelaku sudah masuk DPO (Daftar Pencarian Orang),” jelasnya kepada MVoice, beberapa menit lalu, saat ditemui di lingkungan Polres Malang.

Adam juga menjelaskan, dia enggan merinci lebih lanjut orang yang dicurigai sebagai pelaku. “Tapi saya tidak mau menyebut siapa pelakukan. Kalau saya sebutkan mereka bisa kabur, karena sudah tahu diburu,” terang dia.

Berdasar informasi yang didapatkan MVoice, dukun yang pergi bersama keduanya, Mas Muher, merupakan dukun sakti asal Jawa. Diduga dukun sakti yang terkenal di Balikpapan itu menjadi pelaku pembunuhan Muhammad dan Asri.

Jenazah bapak dan anak itu mengalami sejumlah luka memar dan luka terbuka. Keduanya sama-sama mengalami jeratan di leher yang mengakibatkan tulang gondok patah. Muhammad juga mengalami pukulan benda tumpul di kepala bagian belakang.

Pukulan itu mengakibatkan luka terbuka dan retak tengkorak kepala. Sementara Asri mengalami patah tulang rusuk hingga tembus paru-parunya.

Kepalanya juga terdapat bekas pukulan benda tumpul. Namun keduanya meninggal karena gagal nafas yang diakibatkan cekikan di leher.