Pecundangi Persib, Arema Angkat Trophy Bali Island Cup 2016

MALANGVOICE – Arema Cronus akhirnya merebut trophy perdana tahun ini, setelah memenangkan laga pamungkas lawan Persib Bandung, di lanjutan Bali Island Cup 2016, di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Bali.

Singo Edan menang tipis 1-0 atas Maung Bandung. Gol semata wayang diciptakan Srdan Lopicic di menit awal babak pertama.

Stadion di Bqli itu dipenuhi ribuan suporter masing-masing kesebelasan yang tak henti menyanyikan lagu kebanggaam mereka.

006c100a-da41-459d-9e00-c1a685bd2fb3Menit 12, Aremania bersorak lantaran pemain asing Lopicic, berhasil menceploskan bola hasil pantulan bola liar sundulan Gonzales yang menatap gawang Made Wirawan.

Unggul sementara, skuat asuhan Milomir Seslija terus menyerang. Lopicic, Vizcarra dan Maitimo berusaha merangsek ke dalam pertahanan Persib Bandung.

Di menit 21, Maitimo mencoba peruntungannya dengan melepas tembakan langsung dari luar kotak penalti. Sayang, Made Wirawan masih sigap dan hanya menghasilkan sepakan pojok.

Tak ingin tertinggal, Atep Cs mencoba bangkit, serangan sayap dari Tantan tak mampu menembus bek Arema yang dikawal Kiko Insa dan Hamka Hamzah. Bola sering kali dipatahkan dan dibuang.

Hingga water break dan akhir babak pertama, Persib tak mampu mengejar ketertinggalan. Skor masih 1-0 untuk Arema.

Babak ke dua, pelatih Persib Dejan Antonic, memasukkan Samsul Arif untuk membantu mendongkrak serangan. Alhasil menit 49, Tony Sucipto, hampir menyamakan kedudukan asal bola sepakannya dari dalam kotak penalti tidak membentur gawang Kadek Wardana.

Sepuluh menit berselang, Arema merespon serangan Persib. Beberapa kali peluang emas beruntun gagal dimanfaatkan jadi gol. Tandukan kepala el Loco Gonzales membentur mistar gawang, kemudian sabetan kaki Lopicic menyambut bola mental mampu diblok bek Maung Bandung.

Arema Cronus (deny)
Arema Cronus (deny)

Pada 30 menit akhir babak ke dua, Persib Bandung mengurung Arema. Serangan demi serangan dibangun Samsul Cs. Tapi, pemain Arema masih padu dan banyak pemain serang yang membantu pertahanan. Persib masih gagal merangsek dan menciptakan gol.

Menit 88, Marko Krasic mendapat kesempatan emas lewat tendangan bebas di luar kotak penalti. Sebuah drama terjadi, sayang sepakannya terlalu lemah dan membentur pagar betis Arema. Bola segera dibuang.

Hingga akhir pertandingan, Persib tak mampu mengejar skor. Arema menang tipis 1-0 dan berhak mengangkat trophy Bali Island Cup 2016 kedua kali.