Pasca Banjir Bandang, Warga Pujiharjo Bersih Desa

Pembersihan lokasi banjir
Pembersihan lokasi banjir

MALANGVOICE- Banjir bandang kembali menerjang Desa Pujiharjo, Kecamatan Tirtoyudo, Kabupaten Malang, Selasa (19/7) lalu.

Pasca diterjang banjir bandang, kini warga di Pujiharjo tengah melakukan pembersihan sisa material yang terbawa banjir.

Dikonfirmasi melalui telepon beberapa menit lalu, Kades Pujiharjo, Endik Arso menjelaskan pembersihan desa dilakukan bersama dengan warga dan para relawan.

“Sudah mulai surut dan sekarang bersih-bersih,” jelasnya.

Endik menjelaskan, pembersihan selain dilakukan secara manual juga menggunakan bantuan alat berat.

“Pembersihan dilakukan dengan eskavator bantuan dari Dinas Pengairan dan Bina Marga,” jelas dia.

Endik menambahkan, banjir ini terjadi karena hujan deras yang mengguyur Pujiharjo sejak Selasa lalu hingga Kamis. Namun hujan paling parah yang mengakibatkan meluapnya sungai Purwo terjadi Rabu dini hari.

“Tiap hari hujan dengan intensitas rendah hingga tinggi. Enam rumah yang mengalami kerusakan parah karena material terbawa arus banjir,” tegas dia.