MALANGVOICE – Saat puasa, kita dilatih untuk menahan nafsu dan amarah. Namun, tak sedikit orang yang emosi saat berkendara terutama di daerah rawan macet. Untuk itu, PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) memberikan tips berkendara aman dan bebas amarah di jalanan.
Instruktur safety riding MPM, Hari Setiawan mengatakan, tips pertama yakni tentukan route plan perjalanan. Pada saat berkendara sangat perlu untuk membuat route plan sehingga berkendara bisa lebih efesien dan efektif.
“Perlu diperhatikan dalam pembuatan route plan yakni waktu perjalanan dan jalan yang akan dituju agar terhindar dari macet,” katanya.
Kedua, sebelum berkendara adalah cek kondisi motor yang meliputi tekanan angin ban, bensin, lampu, rem, dan spion. Selanjutnya saat berkendara gunakan kecepatan dengan benar.
Pada saat berada di jalanan perkotaan kecepatan berkendara sebaiknya 40-50 km/jam dan untuk di area perumahan baiknya menggunakan kecepatan 20-30 km/jam.
Terakhir adalah hormati pengguna jalan yang lain dengan cara, jangan menggunakan klakson yang berlebih, gunakan lajur berkendara yang benar, dan jangan zig-zag saat berkendara. Sebab dijalan tidak hanya pengendara sepeda motor saja, tetapi ada pejalan kaki, sepeda angin dan mobil.
“Jaga kondisi tubuh agar tetap fit sebelum berkendara dengan istirahat yang cukup dan juga asupan gizinya, meskipun sedang berpuasa,” tandasnya. (Der/Ulm)