Minibus Bawa Rombongan Rekreasi Tabrak Pembatas Jalan Fly Over Mergosono

Mobil Elf mibus menabrak pembatas jalan fly over Mergosono. (Istimewa)

MALANGVOICE – Mobil Elf minibus yang mengangkut rombongan wisatawan menabrak pembatas jalan di fly over Mergosono, Selasa (20/11) pagi.

Mobil yang dikendarai Muslik (28) warga Pasuruan, hilang kendali saat melaju dari arah utara ke selatan hingga menabrak pembatas jalan. Beruntung minibus yang mengantar 16 penumpang tak mengalami luka serius, dilaporkan hanya dua orang luka ringan. Yakni Catur Nita (29) dan Lailatul Safitri (11).

“Dua orang luka lecet dibawa ke Panti Nirmala untuk diberi perawatan. Rencananya rombongan mau ke pantai Goa Cina dari Pasuruan,” kata penyidik Unit Laka Lantas Polres Malang Kota, Brigadir Robby Aria mewakili Kanit Laka Lantas Iptu Sutadi.

Belum diketahui apa penyebab minibus itu mengalami hilang kendali. Sementara ini sopir masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

“Disinyalir pengemudi haluan terlalu kanan. Kalau dugaan mengantuk masih belum pasti,” ujarnya.(Der/Aka)