Minggu-Senin Tiga Jalan Utama Batu Bebas PKL

MALANGVOICE – Tiga jalan utama di Kota Batu dibebaskan dari pedagang kaki lima (PKL). Bebas PKL itu terkait dengan prosesi peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-70.

Ketiga jalan yang bebas PKL yakni jalan seputaran Stadion Brantas, Jalan Sultan Agung, dan Jalan Suropati. Bebasnya PKL khusus hanya hari Minggu dan Senin (16-17/8).

Kepala Seksi Ketertiban Umum dan Ketentaraman Masyarakat Satpol PP Kota Batu, Andono Joyo mengatakan. bahwa larangan tersebut sudah disetujui oleh pimpinan.

“Kita sudah mengirim surat ke Ketua paguyuban pedagang dan beberapa PKL lain. Jadi sosialisasi ini sudah kita lakukan dari kemarin,” ungkap Andono Joyo kepada M.Moive, Jumat (14/8) siang.

Mantan petinju ini menjelaskan, bahwa di tiga jalan utama tersebut merupakan lokasi-lokasi di mana Pemkot Batu dan instansi lain akan mengadakan peringatan Kemerdekaat RI ke 70.

“Pemkot nanti kan akan ada upacara HUT Kemerdekaan RI, tabur bunga, hingga renungan suci di sana. Makanya saya harap PKL menaati apa yang sudah ditetapkan,” tegasnya.

Bila ada pedagang yang bandel, lanjut Andono, maka akan terpaksa ditindak. Namun, ia menjelaskan bahwa Satpol PP sebagai penegak peraturan daerah tidak akan sewenang-wenang, tetap mengedepankan sosialisasi dan komunikasi.

“Pertama kita tentu ingatkan, tidak main membuyarkan. Kalau bandel ya kita bawa ke pengadilan untuk tipiring, hingga tuntutan yang lebih berat sesuai dengan kesalahannya,” tutur Andono.-