Milan Petrovic Isyaratkan Hengkang dari Arema FC

Milan Petrovic. (deny rahmawan)

MALANGVOICE – Pelatih Arema FC, Milan Petrovic memiliki ancang-ancang untuk mencari klub lain setelah berakhirnya Liga 1. Hal itu dikarenakan tidak ada kejelasan dari manajemen terkait nasibnya bersama Singo Edan.

Pelatih asal Serbia ini kontraknya sudah habis sejak 4 Desember lalu. Namun, hingga saat ini tak ada pembicaraan serius terkait masa depannya menukangi Arema FC.

“Belum ada pertemuan dan pembicaraan dengan petinggi klub. Atau bisa saja menunggu laga terakhir,” katanya.

Dengan begitu, laga melawan Sriwijaya FC di pekan 34 pada 9 Desember nanti bisa jadi pertandingan perpisahan bagi pelatih 57 ini.

“Saya pasti sedih jika harus meninggalkan Arema. Tapi kedepan pastinya saya akan mencari klub lain di Indonesia,” lanjutnya.

Selama menjadi arsitek Singo Edan, Milan mengaku banyak hal yang ia suka. Selain budaya Malang, atmosfer pertandingan juga memberi pengalaman tersendiri. Ia berjanji tak akan pernah melupakan pengalamannya itu.

“Saya sangat menyukai sepak bola Indonesia. Terutama fans (Aremania), saya berjanji tak akan melupakan mereka,” kata Milan.

“Tapi saya profesional. Tidak masalah jika tidak di Arema, setelah laga terakhir saya tetap akan berada di Malang mungkin selama 7-10 hari,” tandasnya.

Di bawah komando Milan, Arema FC yang sempat terseok-seok hingga putaran kedua akhirnya mampu bangkit. Kini Arthur Cunha dkk mantap duduk di posisi atas klasemen dan menyisakan satu pertandingan.(Der/Aka)